Hari Ke-2 Audisi Indonesian Idol di Bandung, Peserta Membeludak

Senin, 31 Oktober 2022 - 08:27 WIB
loading...
Hari Ke-2 Audisi Indonesian...
Memasuki hari kedua audisi Indonesian Idol season 12 di Bandung pada Minggu (30/10/2022), para peminat membeludak. Ribuan peserta memadati aula Eldorado Dome, diJalan Setiabudi, Bandung. Foto SINDOnews
A A A
BANDUNG - Memasuki hari kedua audisi Indonesian Idol season 12 di Bandung pada Minggu (30/10/2022), para peminat membeludak. Ribuan peserta memadati aula Eldorado Dome, diJalan Setiabudi, Bandung.

"Sampai siang ini, saya bersyukur peserta yang datang lumayan banyak. Sampai penutupan pukul 16.00 sore ini, saya optimistis peserta yang audisi bisa mencapai 2.500 orang, " kata Produser RCTI Hardian Putra.

Dengan banyaknya peserta yang hadir, Hardian yakin bisa mendapatkan sosok berbakat dan membawa beberapa peserta berbakat dari Bandung untuk audisi ke tahap selanjutnya di Jakarta.

"Bandung ini kan sudah terkenal dengan talent-nya yang bagus bagus. Saya yakin nanti ada yang bisa kami bawa untuk ikut audisi tahap selanjutnya di Jakarta," ungkapnya.

Kepada peserta, Hardian berpesan agar tidak salah memilih lagu serta berpenampilan menarik. "Lagu sangat menentukan lolos tidaknya mereka ke tahap selanjutnya," pungkasnya.

Dalam prosesnya, para peserta dikumpulkan di aula Eldorado, menunggu giliran audisi di depan para juri. Selain mempersiapkan mental dan suara, peserta juga tampak tampil menarik.

Beberapa terlihat modis, ada juga yang tampil berbeda dengan pakaian pocong dan linmas atau hansip. Mereka akan dipilih oleh juri.



Big audition ini merupakan gelaran yang keempat kali setelah Kota Yogyakarta, Surabaya, dan Medan. Setelah Bandung, big audition Indonesian Idol season 12 akan berakhir di Jakarta pada 12-14 November 2022 di MNC Studios, Kebon Jeruk.

Selain Yogyakarta, Surabaya, Medan, Bandung, dan Jakarta, audisi juga digelar di beberapa kota lain di Tanah Air seperti Flores, Malang, Makassar, Manado, Samarinda, Lombok, serta Denpasar.

Audisi di Kota Bandung berlangsung dua hari yakni pada 29-30 Oktober 2022. Di hari pertama kemarin, hadir alumni Indonesian Idol season 11, Jemimah.

Syarat untuk mengikuti audisi Indonesian Idol season 12 di antaranya adalah WNI berusia 15 sampai 27 tahun.

Ketika hadir di tempat audisi diharapkan membawa kartu identitas diri dan diperbolehkan membawa alat musik sendiri apabila memang ingin tampil menggunakan alat musik ketika audisi. Audisi Indonesian Idol ini tidak dipungut biaya alias gratis.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3230 seconds (0.1#10.140)